Medan, 01 Juli 2024 - Dosen Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan (STOK) Bina Guna melakukan pengantaran resmi bagi mahasiswa yang berhasil lolos program magang bersertifikat di PT KELAS FITNES. Program magang bersertifikat ini merupakan bagian dari upaya STOK Bina Guna untuk memberikan pengalaman kerja nyata dan meningkatkan kompetensi para mahasiswa di industri kebugaran. "Program magang ini adalah kesempatan emas bagi mahasiswa kami untuk belajar langsung dari para profesional di PT KELAS FITNES, salah satu perusahaan terkemuka di bidang kebugaran di Indonesia," ujar Agung Nugroho, S.Pd., M.Or, Salah satu Ketua Program Studi dan Dosen STOK Bina Guna.
Dalam penyampaiannya, Ketua STOK Bina Guna, Dr. dr. Hj. Liliana Puspa Sari, S.Pd, M.Kes, menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian para mahasiswa yang berhasil lolos seleksi ketat untuk mengikuti program ini. "Kami sangat bangga dengan pencapaian kalian. Ini adalah bukti nyata bahwa kalian memiliki kompetensi dan semangat yang tinggi untuk belajar dan berkembang. Manfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya untuk meraih pengalaman berharga yang akan mendukung karir kalian di masa depan," ujarnya.
Pengantaran ini juga diwarnai dengan sesi tanya jawab, di mana para mahasiswa berkesempatan untuk mengajukan pertanyaan terkait program magang dan persiapan yang perlu dilakukan. "Kami sangat antusias dan siap menjalani program magang ini. Terima kasih kepada STOK Bina Guna dan PT KELAS FITNES atas kesempatan yang luar biasa ini," kata Sela Al Aini, salah satu mahasiswi yang berhasil lolos seleksi.
Pengantaran resmi ini diakhiri dengan penyerahan surat tugas magang kepada para mahasiswa oleh Ibu Devi Catur Winata, S.Pd., M.Pd dan Bapak Dr. Dedi Nofrizal, M.Pd. "Kami berharap kalian dapat mengambil banyak pelajaran berharga dan kembali dengan pengalaman yang memperkaya pengetahuan kalian," tutup Dr. Dedi.
STOK Bina Guna terus berkomitmen untuk menyediakan berbagai peluang pembelajaran yang praktis dan relevan bagi para mahasiswa. Melalui program magang bersertifikat ini, diharapkan para mahasiswa dapat mengembangkan keterampilan profesional dan siap menghadapi tantangan di dunia kerja.